Roman Para Jenius

Pengantar

Jenius itu gak penting karena seumur hidup yang saya lalui, saya banyak melihat para jenius yang memang tidak penting. Lagipula saya sangat tidak suka kata “jenius” kata yang sangat tidak jelas batasannya.

  • Jika seseorang selalu menjadi yang pertama dalam setiap kompetisi maka mulailah orang berduyun-duyun memanggilnya jenius.
  • Jika ada orang berbicara hal-hal berat yang jauh melampaui usianya maka mulailah ia akan dicurigai sebagai jenius.
  • Jika ada orang yang mampu menjawab setiap pertanyaan apapun dengan benar maka ia dikatakan jenius.
  • Jika seseorang bisa menghapal kitab setebal 900 halaman dalam satu minggu maka sudah bisa dipastikan orang-orang akan mengatakan ia mengidap penyakit Jenius.

Jujur saja, kata ini benar-benar sangat menyebalkan.

Pengalaman bertemu dengan orang aneh yang seringkali dikatakan jenius memang cukup mengesankan atau malah memuakkan. Orang-orang aneh ini dengan segudang kelebihan mereka ternyata menyimpan banyak hal yang menyebalkan. Saya akan menceritakan kisah jadul ketiga orang yang katanya jenius. ketiga orang brengsek ini memiliki penyakit yang sama yaitu gaya berpikir yang autistik tentang cewek wanita. Kisah ini tidak layak untuk dijadikan bahan renungan dan bagi saya pribadi kisah ini hanya untuk ditertawakan saja.

.

.

Jenius Pertama

Lahir dari keluarga yang berkecukupan, bertampang biasa, agak pendek, orangnya gak suka terlalu bersih, gak suka olahraga tapi suka main catur yah gak ada hubungannya . Pertama kali mengenalnya ketika umurnya 14 tahun. Biasa dipanggil cuki 😆 . Cuki itu singkatan cuma kaki karena si brengsek ini suka sekali menunduk, jadi kalau berhadapan sama orang lain, dia kelihatan kayak ngelihat kaki doang. Mengapa ia dikatakan jenius?. itu sih kata teman-temannya, mereka bilang cuki ini pernah ikut tes IQ di sekolahnya dan skornya paling tinggi. apa hebatnya itu :mrgreen:

Seperti orang pintar pada umumnya, cuki ini suka membaca tetapi bacaannya gak beres. Ia suka sekali baca mitologi itu lho cerita-cerita khurafat yang gak jelas juntrungannya. hal ini menurut saya jelas mempengaruhi jalan pikirannya yang menurut pengakuannya sendiri “gak waras”. Sayang seribu kali sayang ternyata ada wanita malang yang naksir sama cuki. Ada apa dengan cewek ini? entahlah dari dulu selera cewek memang aneh *siap-siap dikutuk

Tak dekat maka tak sayang, begitu kata pepatah :mrgreen: Maka situasi yang beraroma dekat-dekatan sudah tidak bisa dihindari. Pergi bareng, duduk bareng, pulang bareng, belajar bareng, makan bareng dan berbagai bareng lainnya disensor. Hingga akhirnya orang-orang yang terjangkit wabah makcomblang (hmm jadi teringat seseorang) tidak bisa tinggal diam melihat kemungkaran seperti ini. Mereka akhirnya menegakkan perjodohan demi membasmi virus sesat HTS hubungan tanpa status yang ganas. Kasihan sekali,  lain di mata lain di hati cuki ternyata tidak sadar diri. Lain diharap lain pula yang terjadi, tidak tergerak hati cuki untuk menshootgun kata-kata cinta pada si cewek. Waduh-waduh tahu apa alasannya. Garis besarnya cuki bilang begini

Cinta itu tidak butuh intervensi karena cinta adalah hubungan dua orang yang saling mengasihi. Jika cinta itu ternoda oleh dorongan pihak-pihak lain maka cinta itu tidak murni alias sudah tercemari dosa-dosa pihak yang tidak bertanggung jawab. Seorang wanita seharusnya menyadari kalau ia ingin dikasihi dengan cinta yang murni maka ia tak perlu banyak berharap dari setiap intervensi pihak lain. Wanita yang tidak bisa menahan diri dari setiap intervensi adalah wanita yang lebih menyukai sosok pria daripada cinta murni pria tersebut. Padahal sosok akan hangus dimakan usia tetapi cinta yang murni akan terus abadi sampai mati.

Ternyata cuki melihat kalau cewek tersebut adalah cewek yang terlalu berharap dari para makcomblang sialan yang istilah keren cuki adalah Intervensi. Dengan terpaksa akhirnya cuki memutuskan untuk melupakan cewek tersebut. Cuki hanya menyukai wanita yang menginginkan cintanya lebih dari dirinya. Haiyah saya mau muntah

.

.

Jenius Kedua

Pria satu ini lahir dari keluarga sederhana, berbadan tinggi besar, berambut keriting, suka main bola kaki (hal yang gak gue banget). Pertama kali mengenalnya ketika umurnya 18 tahun. Panggil saja Ade alias Agak gede 😛 . Mengapa makhluk ini disebut jenius?. Gak ada kok yang memanggilnya begitu cuma dia sendiri yang dengan polos menyebut dirinya Jenius. Sebagai seorang teman yang baik saya dengan terpaksa adalah satu-satunya orang yang berberat hati memanggilnya jenius. Salah satu kelebihannya adalah dia ini orang yang malas tapi berpikirnya cepat sekali. Prestasinya tidak luar biasa cuma juara lokal, ada kok yang lebih juara dari dia tapi hebatnya saya tak pernah sekalipun melihat ia membuka buku bahkan saat-saat ujian. Pikirannya yang cepat membuat dia tampak smart dalam setiap diskusi kelas. Yah menurut saya dia ini tipe manis di lidah tapi mengiris hati.

Sebagai seorang yang jenius ia punya waham tersendiri mengenai bagaimana seharusnya seorang wanita. Wanita idamannya adalah harus berjilbab, tidak suka berdandan, tidak murah senyum tapi selalu senyum di saat yang tepat. Nah yang terakhir ini yang bikin miris. Terlalu aneh bukan, kriteria utama wanita idaman pria aneh ini terletak pada senyumnya. Apakah si wanita bisa tersenyum di saat yang tepat atau tidak?. Mengapa begitu, nah simak baik-baik omong kosongnya

Wanita itu makhluk yang sensitif perasaannya. Wanita diberi kelebihan yang luar biasa untuk merasakan sesuatu yang tidak akan pernah dirasakan oleh para Pria. Oleh karena itu seorang wanita harus bisa mengendalikan perasaannya. Ia harus sensitif terhadap setiap rasa yang terjadi pada makhluk-makhluk sekitarnya. Semakin sensitif maka semakin baik. Untuk melihat sensitivitas yang sangat maka harus dilihat dari fenomena yang sangat sederhana yaitu Tersenyum. Senyum adalah cerminan perasaan yang paling primitif dan sederhana dan efeknya bagi orang lain juga tidak terlalu bermakna. Wanita yang mengumbar senyumnya atau yang tidak pernah tersenyum adalah wanita yang tidak bisa mengendalikan perasaannya. Dengan kata lain wanita-wanita ini tidak terlalu peduli dengan perasaannya yang paling kecil. Sedangkan wanita yang sempurna akan tersenyum di saat yang tepat, ia tidak akan pernah mengorbankan dan merendahkan senyumnya hanya untuk pamer keramahan, baginya setiap senyum itu penting dan setiap senyum punya nilai rasa sendiri yang tidak bisa dibuang sia-sia atau dipendam ketika memang dibutuhkan.

Pyuuuuuh jenius satu ini terlalu asyik dengan pikirannya sendiri. Saat ia menceritakan omong-kosong ini tidak pernah sedikitpun saya menganggapnya serius. Dan betapa terkejutnya ketika saya melihat orang ini benar-benar serius dengan omong-kosongnya. Sampai saat ini jelas ia tidak menemukan wanita bersenyum tepat, hmm hampir sih kandidat yang paling bagus justru gagal menjadi idaman hanya karena ia tersenyum melihat saya yang tidak suka dokter akhirnya lulus masuk kedokteran. Jenius itu bilang pada saya, senyum itu benar-benar gagal masa’ dia tidak bisa merasakan siksaan batin dirimu yang terpaksa menempuh kuliah kedokteran hanya karena dorongan Orang tua. Ya ampun maaf saja ya Mas, saya gak ikut-ikutan pokoknya itu bukan salah saya. 😦

.

.

Jenius Ketiga

Yang paling akhir, paling pintar dan paling menyebalkan. Anak manusia ini lahir dari keluarga yang luar biasa kaya, orangnya keren dan secara fisik menarik. Jika ada jenius sejati dalam hidup saya maka dia orangnya huuuh saya membutuhkan waktu 5 menit untuk memutuskan menuliskan ini. Saya mengenalnya pertama waktu masih kecil kemudian bertemu kembali saat ia berusia 23 tahun, tetapi walau terpisah secara intens kami masih tetap berkomunikasi. Cowok sok tahu satu ini adalah orang yang dikenal dengan sebutan yang pertama karena ia memang pertama dalam segala hal kecuali wanita. He he he bisa dibilang pengalamannya 0,09%

Kami selalu curiga kenapa makhluk ini “tidak suka wanita”. Dengan parasnya yang menarik begitu tetapi tidak suka wanita, membuat ia dicurigai kalau punya kelainan you know lah. Yah tapi saya yang paling tahu kalau fitnah busuk itu jelas tidak benar. Mengapa ia disebut jenius? yah semua orang yang kenal dengannya bilang begitu, nah kalau orang yang bisa menghafal kitab setebal 900 halaman hanya dalam satu minggu disebut jenius maka dia layak untuk disebut jenius. Cowok ini adalah lawan yang tepat untuk diajak bersaing. Aneh memang kalau ada orang yang tidak pernah mendapatkan pendidikan hadis secara formal tiba-tiba dengan penuh semangat membaca berbagai kitab hadis hanya karena bersaing dengan Cowok sok satu ini. Tapi begitulah

Apa pandangan Jenius satu ini soal wanita, ho ho ho beda dengan omong-kosong lainnya, cowok ini cukup sederhana ia berkata

Wanita yang akan menjadi istriku adalah wanita yang seperti Ibuku. Bisa mengatasi pria seperti Ayahku dan punya kemampuan untuk membesarkan anak seperti diriku.

Sederhana tapi sangat tidak jelas. Kabar yang saya dapat Ibunya itu wanita yang luar biasa, Beliau adalah seorang wanita yang dengan sabarnya menampakkan keyakinan yang berbeda walaupun akhirnya dikucilkan oleh keluarga dan lingkungannya. Wanita yang tidak pernah memaksakan keyakinan yang ia yakini kepada Ayah dan putra tunggalnya. Wanita inilah yang membesarkan seorang laki-laki yang luar biasa Pecinta Ahlul Bait sang jenius yang bersahaja. walaupun agak sedikit menyebalkan sih 😛

Inti yang saya tangkap, Jenius satu ini mengatakan kalau wanita yang sempurna adalah wanita yang teguh pada keyakinannya tapi menerima dengan sepenuh hati walaupun orang terdekatnya yang ia kasihi menolak untuk mengakui keyakinannya. Satu hal yang membuat saya tertawa adalah kita tidak akan pernah tahu bagaimana wanita jika kita tidak pernah mendekatinya. Sejak kapan wanita hanya bisa disorot dari jauh dan dengan analisis tak baku atau rasa-rasa seadanya maka dikatakan “Nah dialah wanita idamanku”. Gak mungkin banget wahai saudaraku, kalau memang mau menjaga diri maka jangan berharap yang terlalu tinggi.

.

.

Penutup

Ok, mari kita akhiri tulisan menye-menye ini. Apa kesimpulannya? Tidak ada, apa yang bisa disimpulkan dari tipe wanita idaman para jenius

  • Wanita Tanpa Intervensi
  • Wanita Bersenyum Tepat
  • Wanita Seperti Ibuku

Kesimpulannya jika memang ada paling-paling lagu lama kalau orang aneh memang selalu aneh dan pikirannya memang aneh-aneh :mrgreen: Wassalam

23 Tanggapan

  1. Huek… membacanya saja menyebalkan sekali… 😐

    Kejeniusan ternyata memang merusak naluri kelelakian… :mrgreen:

  2. @ jensen99

    Kejeniusan ternyata memang merusak naluri kelelakian…

    wah wah anda benar-benar menemukan kata-kata yang tepat
    *mesti dibingkai emas*

  3. laki-laki jenius memang sulit dimengerti.. 🙄

  4. aku bukan laki-laki jenius.

  5. Anda Seorang yang jenius dalam tulisan.

    Takkan ada yang sia-sia dari ciptaan-Nya sekalipun sebuah kata ”jenius” atau yang lainnya, kebencian takkan pernah berbuah kebaikan. Kesadaran akan syahwat dunia, yang terpendam dalam hati adalah kemenangan besar. Umpatan bukan jalan keluar dari sebuah masalah. Syukuri nikmat ilmu yang kita miliki dengan perbuatan karena suatu saat nanti akan dipertanyakan-Nya.

  6. saya bukan jenius, tapi masih bisa maklum pikiran mereka tentang wanita kok

    *kebanyakan nonton anime genre harem*

  7. postingan ini membuat saya berpikir dua kali untuk mendapatkan lelaki jenius… :mrgreen:

    *batuk-batuk*

  8. Halah, ada juga ada seseorang yang pengennya A sampe Z, tapi fail untuk sekedar bisa bikin cewe yang dia sayang senyum dengan ngomong hal yang simpel tapi tepat, seperti ucapan ulang taun pada waktunya, dan perhatian simpel khas dia. 😛

    so much for a genious, eh,, 😆

    Eh somehow kesannya yang ketiga itu Bharma sendiri deh, atau orang yang miriiiip banget sama Bharma,, 😛

    Bukan Ma mau muji kalo Bharma itu sekeren itu yak,, Hehehehe,,

    Satu lagi!

    “Sejak kapan wanita hanya bisa disorot dari jauh dan dengan analisis tak baku atau rasa-rasa seadanya maka dikatakan “Nah dialah wanita idamanku”. ”

    Kayanya Ma kenal sama kebiasaan ini,, ^o^
    *Ma lupa cara buat quote, maafkan*

  9. setuju ma mbak cK, tapi bukan berarti saya suka pada laki-laki bodoh, yang biasa aja setidaknya lebih smart dari diriku yang bervolume otak kecil
    *dibakar*

  10. *baca komen-nya Ma*
    *ngakak dalam hati*
    :mrgreen:

  11. hey hey jenius ketiga itu 😆
    tidak takut dikudeta lagi bro,
    ayo tetap seperti dulu

  12. Gw hanya berharap dapet wanita dri keturunan manusia aja deh .. Amin mudah2an gw dapet haha..

  13. @grace
    hmm bukannya yang sulit dimengerti itu wanita, saya sih taklid sama baginda ini saja :mrgreen:

    @ressay
    kalau begitu aku juga bukan 🙂

    @Enang tangerang

    Anda Seorang yang jenius dalam tulisan.

    apa ini pujian ya, anggap saja begitu ya 😆

    Syukuri nikmat ilmu yang kita miliki dengan perbuatan karena suatu saat nanti akan dipertanyakan-Nya.

    Sudah pasti itu 🙂

    @Arm
    saya sih susah maklumnya 😆

    @cK

    postingan ini membuat saya berpikir dua kali untuk mendapatkan lelaki jenius… :mrgreen:

    Hati-hati lho, cowok jenius terkadang menyukai cewek yang tidak menyukai mereka :mrgreen:

    @Tante Rizma

    Halah, ada juga ada seseorang yang pengennya A sampe Z, tapi fail untuk sekedar bisa bikin cewe yang dia sayang senyum dengan ngomong hal yang simpel tapi tepat, seperti ucapan ulang taun pada waktunya, dan perhatian simpel khas dia. 😛

    wah siapa ya orang sialan itu ? :mrgreen:

    Eh somehow kesannya yang ketiga itu Bharma sendiri deh, atau orang yang miriiiip banget sama Bharma,, 😛

    Salah banget, waduh nama itu, rasanya pernah dengar 😆

    “Sejak kapan wanita hanya bisa disorot dari jauh dan dengan analisis tak baku atau rasa-rasa seadanya maka dikatakan “Nah dialah wanita idamanku”. ”

    Kayanya Ma kenal sama kebiasaan ini,, ^o^

    pura-pura nggak ngeh ah 😛

    *Ma lupa cara buat quote, maafkan*

    Tak kusangka kalau Rifu punya efek sehebat ini :mrgreen:

    @Rukia
    ah smart atau tidak gak ditentukan dari volume otak lho. contohnya saja saya

    @Lumiere

    *baca komen-nya Ma*
    *ngakak dalam hati*

    Saya maklum kok kalau Ayu menangkap yang tidak-tidak :mrgreen:

  14. Hati-hati lho, cowok jenius terkadang menyukai cewek yang tidak menyukai mereka

    Benar2 cowok yang membingungkan! =3

  15. @grace
    he he he coba aja kalau sudah ketemu, pasti lebih berasa :mrgreen:

  16. Manusia kan selalu berkeinginan memberi nama atas sesuatu yg berbeda (bayangin aja di kedokteran pembuluh darah aja dikasi nama macem2). Jadi kayaknya penamaan jenius bukan sesuatu yg penting kan? Yang jelas saya gak mau disamakan dg orang yg mampu menghafal 900 halaman dalam 1 minggu.. 😛
    Dan lagi kita manusia selalu gak pernah puas, dikasi tolol ngomel, dikasi biasa2 saja complain pengen lebih pinter, dikasi jenius koq ribut?.
    Ada orang jenius yg tdk suka dipanggil sijenius, sebagaimana ada orang ganteng tidak mau dipanggil si ganteng..hihihi..malu kaleee..

    kesimpulan:
    Mungkin tidak nyaman jadi jenius, tapi kayaknya seru deh punya temen or pacar jenius.. 😉

  17. Jenius ataupun tidak jenius, yang penting kita harus bersyukur kepada Allah swt atas segala karunia-Nya.

  18. @truthseeker08

    Yang jelas saya gak mau disamakan dg orang yg mampu menghafal 900 halaman dalam 1 minggu..

    *langsung ngeh*
    wah wah masih ingat nih. sebenarnya ada cerita seru di bagian ini 😛
    .
    ehem ehem
    *pura-pura gak ngeh*
    Apa maksudnya nih? hooo jangan2 Mas berasa jenius ya
    wah sayang sekali, padahal saya sudah suka temenan sama Mas. Hati-hati lho orang jenius itu susah sekali bahagia :mrgreen:
    *lirik-lirik sekitar*

    @asep
    yup saya bersyukur jadi orang biasa yang tidak jenius 🙂

  19. Cinta itu tidak butuh intervensi karena cinta adalah hubungan dua orang yang saling mengasihi.

    Cinta itu tidak butuh intervensi adalah suatu statement yg sah2 saja, namun tidak butuh dan tidak boleh kan dua hal yg berbeda.

    Jika cinta itu ternoda oleh dorongan pihak-pihak lain maka cinta itu tidak murni alias sudah tercemari dosa-dosa pihak yang tidak bertanggung jawab.

    Cinta tidak bisa dinodai oleh pihak ketiga/luar. Pihak luar hanyalah sebagai sebab/cobaan dalam membuktikan kemurnian/kekuatan cinta kita.

    Seorang wanita seharusnya menyadari kalau ia ingin dikasihi dengan cinta yang murni maka ia tak perlu banyak berharap dari setiap intervensi pihak lain. Wanita yang tidak bisa menahan diri dari setiap intervensi adalah wanita yang lebih menyukai sosok pria daripada cinta murni pria tersebut. Padahal sosok akan hangus dimakan usia tetapi cinta yang murni akan terus abadi sampai mati.

    Ini hanya menunjukkan bahwa si lelaki belum memahami wanita. Si lelaki ingin menyamakan sang wanita dg dirinya. Laki2 mungkin mengenal dan meyakini bhw cinta tdk harus saling memiliki, bahwa cinta adalah sesuatu yg immateril. Tapi bagi wanita sama sekali berbeda, bagi wanita cinta harus ada kepemilikan, bahwa cinta harus bisa dilihat.

  20. ALHAMDULLLIILLLLAH……………….!!!!
    HOREEEEEEEEEEEE…………………..!!!!!!
    Wanita tidak perlu kejeniusan…
    Sebab saya makluk wanita ini juga tidak suka sebutan jenius buat siapa saja…..
    Dan wanita ini tidak minta untuk dipahami…
    Tapi lebih suka belajar bagaimana merespon sikap laki2 dengan posistif.
    Dan tidak perlu senyum dengan bibir….
    Senyum cukup untuk diri sendiri.

  21. seru juga ketika dibaca ulang.
    bagi saya ini salah satu karya masterpiece SP… 😉

  22. Ngakak.. tapi dia yg jenius itu, entah kenapa, selalu terlihat menarik dan berkelas meskipun tdk rupawan sama sekali..

  23. Ngakak.. tapi dia yg jenius itu, entah kenapa, selalu terlihat menarik dan berkelas meskipun tdk rupawan sama sekali.. *koprol

Tinggalkan komentar